Bahasa perlu dilestarikan. Jangan kita memiliki anggapan
bahwa melestarikan budaya itu, melestarikan bahasa itu hal remeh temeh yang
tidak perlu diperhatikan. Tentu
saja, bahasa kita adalah Bahasa Indonesia. Itu harus jaga dan dilestarikan. Bahkan,
lihat saja perkembangan bahasa kita yang begitu cepat
Tapi adalah juga
penting bagi kita untuk melestarikan bahasa daerah kita masing-masing. Negeri
kita ini mungkin termasuk salah satu dari antara Negara-Negara yang paling kaya
akan bahasa. Dari Sabang sampai Merauke,
ada ribuan bahasa yang kita punyai. Itu asset bernilai yang harus terus dijaga.
Kita memang kaya akan bahasa, belum lagi aksen, logat yang kita miliki.
Di Amerika,
mereka cuma punya satu bahasa “asli”, yaitu bahasa Inggris. Walaupun ada banyak
foreign language yang sering
digunakan seperti France, Spanish, Chinessee, Africanesse dan masih banyak
lagi, tapi bahasa orang Amerika sendiri hanyalah Inggris. Yang membedakan
mereka hanyalah aksen dari setiap Negara Bagian (propinsi).